berita | Sardana Group Dealer Resmi Mitsubishi Medan
BEGINI CARA KERJA TILANG ELEKTRONIK YANG BERLAKU DI JAKARTA

BEGINI CARA KERJA TILANG ELEKTRONIK YANG BERLAKU DI JAKARTA

Berita / 14 August 2019
Share

Tilang Elektronik sudah resmi diberlakukan di Jakarta, tidak lagi hanya berupa peringatan saja. Bagi pengemudi atau kendaraan yang melanggar lalulintas akan langsung menerima denda ke alamat si pemilik mobil. 

Kalau dulu orang sering melanggar saat tidak ada petugas di lapangan, kini semuanya berubah total. Anda tidak akan bisa mengelak dari Tilang elektronik atau electronic traffic law enforcement (E-TLE). Nyatanya dalam tiga pekan terakhir, pihak Kepolisian sudah melakukan tilang terhadap ribuan pengendara. 

Adanya aturan baru mengenai E-TLE ini dipastikan belum dipahami oleh semua lapisan masyarakat. Bagi Mitsubishi Family agar tidak bingung, ada baiknya kenali cara kerja tilang elektronik yang berlaku di Jakarta ini. 

Penerapan E-TLE tersebut dikendalikan oleh petugas yang berada di National Traffic Management Center (NTMC) Direktorat Polda Metro Jaya. Saat ini sudah terdapat 12 CCTV yang terpasang, di mana merupakan bagian dari total ada 81 CCTV yang telah diprogramkan.

Kendaraan yang melanggar lalu lintas dan tertangkap oleh kamera CCTV akan secara otomatis menampilkan seluruh data dari pemilik kendaraan tersebut berdasarkan plat nomor yang terpasang.  Kemudian akan diverifikasi oleh polisi yang bertugas di NTMC untuk memastikan kendaraan yang bersangkutan benar melanggar lalu lintas.

Selanjutnya, petugas akan melayangkan surat konfirmasi pelanggaran ke alamat dari kendaraan tersebut. Apakah benar pemilik kendaraan yang melanggar atau orang lain namun menggunakan kendaraan yang tertangkap CCTV tersebut. Di surat tersebut tercantum pula pasal tempat dan waktu pelanggaran. Berikut link situs web konfirmasi pelanggaran, tanggal, tempat sidang hingga denda yang harus dibayarkan. 

Bersamaan dengan surat tilang, pihak kepolisian juga memberikan bukti berupa empat buah gambar pelanggaran yang sudah dilakukan. Pelanggar kemudian bisa membayar denda tilang melalui bank dan diberikan waktu seminggu untuk pelunasannya. 

Kemudian pelanggar diwajibkan mengisi formulir konfirmasi pelanggaran lalu lintas. Setelah mengisi formulir, pelanggar bisa mengakses web layanan Polda Metro Jaya untuk selanjutnya diberikan jumlah denda tilang yang harus dibayar oleh pelanggar sebelum waktu yang ditentukan. Pembayaran dapat dilakukan di mesin ATM. Jika telat membayar denda tilang ini, Polda Metro Jaya akan memblokir Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

Berikut jenis pelanggaran yang bisa terpantau E-TLE: 

1. Pelanggaran pelat nomor ganjil-genap 

2. Pelanggaran marka atau rambu jalan 

3. Pelanggaran batas kecepatan 

4. Pelanggaran jalur busway 

5. Pelanggaran tata cara parkir dan berhenti 

6. Pengendara menerobos lampu lalu lintas 

7. Pengendara melawan arus 

8. Pengendara tidak mengenakan helm 

9. Pengendara tidak mengenakan sabuk pengaman 

10. Pengendara menggunakan ponsel saat mengemudi 

11. Menaikkan atau menurunkan penumpang dan berhenti di sembarang tempat 

12. Membonceng lebih dari satu

 

Selalu patuhi rambu-rambu lalu lintas tak hanya untuk menghindari tilang elektronik, namun yang utama untuk keselamatan dan kenyamanan di perjalanan. 

Berita Lainnya

Mengenal Fitur Keamanan & Keselamatan Pada Mitsubishi Pajero Sport
2024-02-26

Mengenal Fitur Keamanan & Keselamatan Pada Mitsubishi Pajero Sport

SELENGKAPNYA
Review Mitsubishi Fuso Canter Bus, Begini Spesifikasinya!
2024-02-29

Review Mitsubishi Fuso Canter Bus, Begini Spesifikasinya!

SELENGKAPNYA
Promo, Simulasi Kredit dan Harga Mitsubishi New Xpander Kota Medan Maret 2024
2024-03-12

Promo, Simulasi Kredit dan Harga Mitsubishi New Xpander Kota Medan Maret 2024

SELENGKAPNYA
Customisasi Upgrade Yang Harus Diketahui Pemilik Mobil Mitsubishi!
2024-03-13

Customisasi Upgrade Yang Harus Diketahui Pemilik Mobil Mitsubishi!

SELENGKAPNYA
Empat Bazar Kuliner Terbesar di Kota Medan Selama Ramadhan
2024-04-04

Empat Bazar Kuliner Terbesar di Kota Medan Selama Ramadhan

SELENGKAPNYA
Promo, Simulasi Kredit dan Harga Mitsubishi New Xpander Kota Medan April 2024
2024-04-05

Promo, Simulasi Kredit dan Harga Mitsubishi New Xpander Kota Medan April 2024

SELENGKAPNYA
Rekomendasi Wisata Dekat Dari Kota Medan Yang Bisa Pulang Hari!
2024-04-19

Rekomendasi Wisata Dekat Dari Kota Medan Yang Bisa Pulang Hari!

SELENGKAPNYA
Seberapa Luas Kabin Mitsubishi New Xpander?
2024-04-24

Seberapa Luas Kabin Mitsubishi New Xpander?

SELENGKAPNYA