Di zaman serba instan seperti sekarang, otomatisasi menjadi sebuah tuntutan. Kebutuhan itulah yang ditangkap oleh Mitsubishi Xforce dan kemudian diakomodir sebagai sebuah selling point pada SUV yang satu ini. Mitsubishi Xforce dirancang sebagai compact SUV dengan fitur-fitur canggih yang menunjang kenyamanan penumpang maupun pengemudi. Khususnya dalam hal kepraktisan.
Lalu apa saja fitur otomatis yang ada pada Mitsubishi Xforce? Berikut enam diantaranya, Sardanagroup.co.id rangkum untuk Anda:
1. Kunci Keyless
Keyless saat ini menjadi kebutuhan wajib, khususnya untuk mobil-mobil keluaran terbaru. Kemudahan dalam menghidupkan mesin mobil tanpa kunci, begitupun dalam membuka dan mengunci pintu, praktis akan mempermudah pengemudi untuk mengakses kendaraannya.
Cukup tekan tombol start/stop engine, maka mesin mobil akan hidup. Selain itu, sensor pada keyless key bisa berguna sebagai fitur anti pencurian mobil (anti theft system).
2. HandsFree Power Liftgate
Mitsubishi Xforce tipe Ultimate CVT dilengkapi dengan fitur Handsfree Power Liftgate with Kick Sensor. Cara kerjanya adalah Anda cukup menendang kolong belakang mobil, maka pintu belakang akan terbuka secara otomatis.
Fitur ini akan mempermudah penggunanya dalam berbagai aktivtias. Salah satunya. memasukkan barang bawaan ke bagasi mobil seperti belanjaan dari supermarket tanpa menyentuh handel bagasi. Fitur ini juga tersedia pada Mitsubishi Pajero Sport Dakar Ultimate 4X2.
3. Auto Lamp
Bukan hanya keterangan layar smartphone saja yang bisa adaptif. Kini, semua instrumen lampu depan pada Mitsubishi Xforce bisa menyala secara otomatis dan mengatur frekuensi terang-gelapnya cahaya yang disorot menyesuaikan intensitas cahaya di sekitarnya.
Anda cukup memutar tuas lampu di kolom setir dan posisikan ke ‘AUTO’, maka semua lampu (head lamp, stop lamp, lampu kecil, lampu instrumen) akan menyala/padam secara otomatis.
4. Auto Wiper
Anda juga tidak perlu khawatir tatkala hujan deras melanda. Teknologi wiper (penyapu kaca depan) otomatis juga terdapat pada Mitsubishi Xforce. Cara kerjanya cukup memutar tuas wiper di kolom setir ke mode “AUTO”, maka wiper akan menyesuakan kecepatannya pada intensitas hujan yang jatuh ke permukaan kaca bagian depan. Dan tentunya gerakannya dibuat seminimal mungkin tidak menganggu visual Anda ke jalan raya.
5. Drive Mode
Mitsubishi Xforce juga memiliki 4 mode berkendara (Normal, Wet, Gravel, Mud) yang bisa disesuaikan dengan berbagai kondisi jalan. Misalkan di jalan yang basah karena hujan, Anda bisa memilih mode berkendara ‘Wet’.
Anda tinggal memilih ingin menggunakan mode berkendara yang mana tergantung situasi jalan yang Anda hadapi dan pada dasarnya semua mode berkendara di Mitsubishi Xforce memang disiapkan khusus untuk kondisi geografis di Indonesia.
6. Wireless Charging & Connectivity
Anda tidak perlu lagi repot-repot mencolok kabel USB/Type C ke port di ponsel. Tinggal tempatkan smartphone di konsol tengah pada dashboard Mitsubishi Xforce, maka secara otomatis baterainya akan terisi. Fitur ini bisa dimanfaatkan pada ponsel-ponsel tertentu saja ya, Sahabat Mitsubishi.
7. Fitur Keamanan & Keselamatan
Selain fitur otomatis di atas, Mitsubishi Xforce juga dilengkapi dengan fitur-fitur keamanan yang mumpuni dan berfungsi secara otomatis, seperti Active Yaw Control (AYC).
Ada juga fitur otomatis lain seperti Blind Spot Warning (BSW), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Hill Start Assist (HAS), ABS dan EBD, Active Stability Control (ASC) sampai Brake Auto Hold. Semua fitur unggulan ini juga ada, loh pada Mitsubishi Pajero Sport sehingga Anda bisa memposisikan SUV ini berada pada kelas keamanan yang sama dengan SUV premium dari Mitsubishi tersebut.
Penutup
Nah, itu tadi enam fitur otomatis yang ada Mitsubishi Xforce.
Dengan desain yang futuristik dan fitur unggulan yang dirancang untuk kepraktisan penggunanya, Mitsubishi Xforce sangat cocok untuk Anda yang membutuhkan SUV dengan otomatisasi yang substansial.
Untuk Anda yang tinggal di Kota Medan & sekitarnya dan menginginkan unitnya dapat mengunjungi Dealer Sardana IndahBerlian Motor, pada cabang berikut:
1. Jalan Gatot Subroto No. 437, Kota Medan.
2. Jalan Putri Hijau No.4A, Medan – 20111
3. Jalan Boulevard Barat No. 8 Bundaran Komp Cemara Asri
Atau bisa menghubungi whatsapp kami di 0811-654-1800 untuk informasi dan penawaran lebih lanjut.
Jangan ragu menghubungi. Kami siap melayani Anda dengan ramah.
Mitsubishi, Pasti Sardana!